Cara Menggunakan Obat Kutu Tembakau Kering Berbentuk Tablet Untuk Pengendalian Hama

Hama kutu tembakau menjadi masalah yang cukup serius, baik itu di saat proses budidaya maupun saat proses penyimpanan (pasca panen). Meskipun sama – sama disebut kutu, namun hama tembakau yang menyerang pada kedua masa ini memiliki nama yang berbeda. Kutu kebul menyerang tanaman budidaya, sedangkan kutu gudang menyerang tembakau kering. Nah, di sini kita akan membahas lebih lanjut mengenai obat kutu gudang yang menyerang tembakau kering.

Serangan kutu gudang inilah yang membuat kualitas tembakau kering jatuh dan menurunkan nilai jual. Oleh karenanya, diperlukan upaya pengendalian yang dapat menekan kerugian. Pasalnya, tidak hanya menyerang di tembakau saja, namun juga menyerang cerutu (rokok), makanan kering, kertas pembungkus rokok, hingga rempah – rempah. Untuk itu, salah satu upaya pengendalian yang bisa Anda lakukan adalah dengan memberikan obat kutu tembakau kering.

Serangga kecil berwarna coklat ini masa hidupnya dipengaruhi oleh temperatur dan kelembaban yang bisa berkembang biak dengan cepat dan meluas. Sehingga diperlukan pengendalian sesegera mungkin agar kerugian tidak semakin membesar. Tentu saja ini juga termasuk sebagai salah satu upaya dalam cara penyimpanan tembakau agar aroma dan kualitasnya terjaga.

produk fumigasi dan alat sortasi dan grading

Upaya Pengendalian Kutu Gudang Tembakau

Untuk mengendalikan hama kutu gudang pada tembakau kering bisa dilakukan dengan cara fumigasi, yakni dengan obat kutu tembakau kering yang bernama Fumiphos. Hal ini dilakukan agar kualitas tembakau tetap terjaga dan juga karena serangan hama cenderung merata dan masif, sehingga akan sulit jika dikendalikan dengan cara lain.

Kelebihan penggunaan fumigan untuk kutu gudang di antaranya adalah:

  • Memiliki daya infiltrasi yang tinggi.
  • Menggunakan bahan kimia aluminium fosfida yang mampu menghasilkan gas fosfin yang dapat mengusir hama
  • Fumigan yang berbentuk tablet dapat meluruh secara total dan menjangkau ke semua area secara

Cara Menggunakan Obat Kutu Tembakau Kering Fumiphos

Berikut ini panduan dalam menggunakan obat kutu tembakau kering dari Fumiphos:

  1.  Karung yang berisi tembakau ditumpuk dan disusun rapi, lalu ditutup dengan terpal atau plastik yang tebal hingga kedap udara. Pastikan terpal atau plastic ini tidak memiliki celah atau lubang sedikit pun, sehingga obat kutu tembakau kering mampu bekerja secara efektif.
  2.  Pastikan area tumpukan karung tembakau dalam kondisi kering (tidak basah) dan kadar air komoditas dalam kondisi yang ideal.
  3.  Letakkan 1 – 2 tablet obat Fumiphos di tiap titik yang berada di sela-sela tumpukan karung dan di dasar tumpukan karung (palet), dengan jarak kurang lebih 1 meter antar titik. Anda bisa meletakkan tablet Fumiphos di sebuah wadah, agar abu hasil pelepasan gas tidak tercecer.
  4.  Tunggu sampai seluruh tablet meluruh, biasanya memerlukan waktu 3 x 24 jam. Gas fosfin juga akan menembus ke dalam karung sehingga dapat membunuh kutu yang ada di dalam karung.
  5.  Buka plastic atau terpal setelah 3 – 5 hari sejak obat kutu tembakau diletakkan di ruangan tersebut. Jika musim dingin, Anda bisa menunggu 5 – 7 hari. Karena suhu ruangan lebih rendah dan menyebabkan pelepasan gas fosfin melambat dibanding musim panas.

Sebagai catatan, kecepatan peluruhan tablet obat kutu tembakau ini bergantung pada suhu dan temperatur. Jika suhu (kadar air) tinggi, maka tablet Fumiphos bisa meluruh lebih cepat sekitar 3 hari.

Sedangkan jika suhu di bawah 15 derajat Celcius, kadar air tembakau kurang dari 10%, kelembaban udara kurang dari 25%, maka memerlukan waktu peluruhan hingga 5 hari atau lebih sejak tablet diletakkan di dalam ruangan fumigasi.

Tinggalkan Balasan